Pemeriksaan Bleeding Time (Masa Perdarahan) Metode Duke

Pemeriksaan Bleeding Time (Masa Perdarahan) Metode Duke. Terjadinya perdarahan berkepanjangan setelah trauma superfisal yang terkontrol, merupakan petunjuk bahwa ada defisiensi trombosit. Masa perdarahan memanjang pada keadaan trombositopenia ( <100.000/mm3 ada yang mengatakan < 75.000 mm3), penyakit von willebrand, sebagian besar kelainan fungsi trombosit dan setelah minum obat aspirin.
Pemeriksaan Bleeding Time (Masa Perdarahan) Metode Duke

Pembuluh kapiler yang tertusuk akan mengeluarkan darah sampai luka itu tersumbat oleh trombosit yang menggumpal. Bila darah keluar dan menutupi luka, terjadilah pembekuan dan fibrin yang terbentuk akan mencegah perdarahan yang lebih lanjut . Pada tes ini darah yang keluar harus dihapus secara perlahan-lahan sedemikian rupa sehingga tidak merusak trombosit. Setelah trombosit menumpuk pada luka, perdarahan berkurang dan tetesan darah makin lama makin kecil.

Tes masa perdarahan ada 2 cara yaitu metode Duke dan metode Ivy. Kepekaan metode Ivy lebih baik, dengan nilai rujukan 1 - 7 menit dan metode Duke dengan nilai rujukan 1 – 3 menit.

Persiapan Pasien: tidak memerlulakan persiapan khusus
Persiapan sample: darah kapiler
Prinsip: Dibuat perlukaan standar pada daun telinga, lamanya perdarahan sampai berhenti dicatat.

Alat dan bahan
- Disposable Lanset steril
- Kertas saring bulat
- Stop Watch
- Kapas alkohol

Cara kerja : 
  1. Bersihkan daun telinga dengan kapas alkohol , biarkan mengering.
  2. Buat luka dengan disposable lanset steril panjang 2 mm dalam 3 mm. sebagai pegangan pakailah kaca objek dibalik daun telinga dan tepat pada saat darah keluar jalankan stop watch.
  3. Setiap 30 detik darah yang keluar diisap dengan kertas saring bulat tetapi jangan sampai menyentuh luka
  4. Bila perdarahan berhenti , hentikan stop watch dan catatlah waktu perdarahan.

Catatan : 
  1. Bila perdarahan 10 menit, hentikan perdarahan dengan menekan luka dengan kapas alkohol . Dianjurkan untuk diulang dengan cara yang sama atau dengan metode Ivy.
  2.  Digunakan untuk bayi dan anak - anak
  3. Kepekaannya kurang.

Nilai rujuk : 1 – 3 menit.

Dapatkan buku "Pedoman Teknik Pemeriksaan Laboratorium Klinik Untuk Mahasiswa Ahli Teknologi Laboratorium Medik". Disusun oleh Gilang Nugraha, S.Si., M.Si, dan Imaduddin Badrawi, Amd.AK. Pembelian Buku / Order via WA https://wa.me/6285862486502. Info selengkapnya tentang buku bisa dilihat disini : JUAL BUKU "Pedoman Teknik Pemeriksaan Laboratorium Klinik Untuk Mahasiswa Ahli Teknologi Laboratorium Medik" 
PENTING : Terimakasih sudah berkunjung ke website infolabmed.com. Jika Anda mengutip dan atau mengambil keseluruhan artikel dalam websit ini, mohon untuk selalu mencantumkan sumber pada tulisan / artikel yang telah Anda buat. Kerjasama/media partner : laboratorium.medik@gmail.com.

DONASI VIA DANA ke 085862486502 Bantu berikan donasi jika artikelnya dirasa bermanfaat. Donasi Anda ini akan digunakan untuk memperpanjang domain www.infolabmed.com. Donasi klik Love atau dapat secara langsung via Dana melalui : 085862486502. Terima kasih.