Atna Permana Kembali Pimpin PATELKI 2025-2029: Transformasi Kesehatan Berbasis Laboratorium Diperkuat
INFOLABMED.COM – Bandung, 11 Juli 2025 – Persatuan Ahli Teknologi Medik Indonesia (PATELKI) sukses menggelar Musyawarah Nasional (MUNAS) X di El Hotel, Bandung, pada 7–11 Juli 2025.
Dengan tema “Signifikansi Tenaga TLM Unggul dalam Transformasi Kesehatan Berbasis Laboratorium”, acara ini menjadi momentum penting dalam memperkuat peran tenaga laboratorium medik (TLM) di Indonesia.
Dalam MUNAS X tersebut, Atna Atna Permana, SKM., M.Biomed., Ph.D, kembali terpilih sebagai Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PATELKI untuk periode 2025-2029.
Pemilihan ini menegaskan kepercayaan anggota terhadap kepemimpinan beliau dalam memajukan organisasi dan profesi TLM di Tanah Air.
Retro Revolusi: Bergerak Bersama untuk Transformasi Kesehatan
Mengusung semangat “Retro Revolusi”, PATELKI berkomitmen untuk mendorong transformasi sistem kesehatan berbasis laboratorium yang lebih akurat, cepat, dan terpercaya.
Atna Permana dalam pidatonya menekankan pentingnya kolaborasi, inovasi, dan peningkatan kompetensi tenaga TLM guna menghadapi tantangan kesehatan di masa depan.
Semoga dengan kepemimpinan yang kuat ini, PATELKI dapat terus berkontribusi dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan di Indonesia.***
Follow Media Sosial Infolabmed.com melalui channel Telegram, Facebook, dan Twitter/X. Berikan DONASI terbaikmu untuk perkembangan website Infolabmed.com melalui Donasi via DANA.
Post a Comment