Empat Buah Berikut, Bijinya Bisa Jadi Racun
INFOLABMED.COM - Ketika biji sebuah buah-buahan tertelan, apa yang terjadi? Tertelan biji buah jeruk, rambutan atau duku.
Anak kecil mungkin masih ditakut-takuti ketika dia telah menelan biji jeruk. Nanti tumbuh loh, begitu biasanya uangkapan yang terdengar.
Tapi sebenarnya bagaimana? Benarkah ada biji dari buah-buahan yang mengandung sianida? Buah apa sajakah itu?
Apel
Berhati-hatilah ketika mengonsumsi buah apel. Jangan sampai bijinya tergigit, apalagi tertelan.
Karena biji buah apel mengandung zat amydalin. Zat ini akan keluar bila tergigit dan tertelan. Zat amygdalin bila bersentuhan dengan enzim percernaan akan menghasilkan racun sianida.
Sirsak
Selain rasanya yang manis, buah sirsak termasuk perlu juga diwaspadai. Terutama bijinya.
Karena bagian lunak dari biji sirsak akan menjadi racun, bila tertelan.
Selain itu, berdasarkan penelitian, mata akan menjadi iritasi dan nyeri yang teramat sangat bila terkena serbuk biji sirsak.
Ceri
Buahnya kecil, berwarna merah dan juga ada bijinya.
Biji buah ceri mengandung amygdalin akan berbahaya jika tertelan, karena akan berubah menjadi racun sianida.
Pir
Buah pir baik yang berwarna hijau maupun kuning memiliki biji.
Biji buah pir juga petlu diwaspadai, berbahaya bila sampai tertelan.
Karena biji buah pir mengandung glikosida dan sianogenik yang akan berubah menjadi sianida bila biji buah ini tertelan.
Namun jangan khawatir teman-teman, SEMUA BIJI BUAH-BUAHAN DI ATAS AKAN BERBAHAYA BILA TERTELAN DALAM JUMLAH BANYAK.***
Post a Comment